PENGARUH KETEBALAN MEDIA FILTRASI TERHADAP PENURUNAN KEKERUHAN DAN TOTAL DISSOLVED SOLID (TDS) PADA AIR SUNGAI

MUHAJIRIN (2020) PENGARUH KETEBALAN MEDIA FILTRASI TERHADAP PENURUNAN KEKERUHAN DAN TOTAL DISSOLVED SOLID (TDS) PADA AIR SUNGAI. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adibuana Surabaya.

[thumbnail of 1. Halaman Depan.pdf] Text
1. Halaman Depan.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (561kB)
[thumbnail of 2. Abstrak.pdf] Text
2. Abstrak.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (148kB)
[thumbnail of 3. BAB I.pdf] Text
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (274kB)
[thumbnail of 8. Daftar pustaka dan lampiran.pdf] Text
8. Daftar pustaka dan lampiran.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (631kB)
Official URL: https://unipasby.ac.id/

Abstract

Air merupakan salah satu sumber daya alam yang bisa diperbarui, tapi air juga sangat
mudah tercemar atau terkontaminasi dari aktivitas manusia. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui tingkat kekeruhan dan TDS pada air sungai sebelum dan sesudah dilakukan
filtrasi. Selain itu juga untuk mengetahui pengaruh media pasir silika dalam menurunkan
tingkat kekeruhan dan TDS.Air sungai di ambil dan dimasukkan kedalam tandon dan
diambil sampel untuk dilakukan analisis awal, kemudian didiamkan selama 30 menit
untuk proses sedimentasi. Setelah melalui proses sedimentasi air dialirkan kedalam 3
reaktor filtrasi. Reaktor filtrasi terbuat dari pipa PVC ukuran 4 inchi dengan panjang 1 m.
Ketiga filtrasi tersebut berisikan media pasir silika, katbon akttif dan kerikil. Variabel
bebas pada penelitian ini adalah ketebalan pasirsilika 20 cm, 30 cm dan 40 cm. Air hasil
filtrasi diambil sampel sehari sekali selama 5 hari berturut-turut. Setelah data diperoleh
dianalisis dalam bentuk table dan kemudian dihasilkan grafik, kemudian diolah untuk
mendapatkan kesimpulan.TDS pada semua filter penurunan konsentrasi terbesar pada
hari ke 4 Filter 1 menunjukkan penurunan sebesar 654 mg/L Filter 2 penurunan sebesar
704 mg/L, Filter 3 penurunan sebesar 760 mg/L. Kekeruhan pada semua filter penurunan
konsentrasi terbesar pada hari ke 1 Filter 1 penurunan sebesar 215,5 NTU. Filter 2
penurunan sebesar 215,9 NTU. Filter 3 penurunan sebesar 216,8 NTU.Hasil treatment
efektivitas penurunan TDS dan Kekeruhan menggunakan krikil, karbon aktif dan
pasir silica mengalami penuruna. Dari perbedaan ketinggian pasir, semakin lama
hari semakin berkurang dikarenakan media mengalami kejenuhan dalam
penurunan Kekeruhan. Rata-rataselama 5 hari penelitian efektivitas media pasir
pada filter 1 ketinggian 20 cm menurunkan kekeruhan 96,2%, TDS 50%. Pada
filter 2 ketinggian 30 cm menurunkan kekeruhan 96,5% TDS 56%. Pada filter 3
ketinggian 40 cm menurunkan kekeruhan 97% TDS 61%.
Kata Kunci: Air bersih, Filtrasi, Kekeruhan, TDS.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Teknik Lingkungan (TL)
Depositing User: Kadek Ayu PERPUS
Date Deposited: 06 Dec 2022 06:23
Last Modified: 20 Dec 2022 11:54
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/2269

Actions (login required)

View Item
View Item