MODEL TATA LETAK GUDANG BAHAN BAKU DENGAN METODE SHARED STORAGE (STUDI KASUS PERUSAHAAN BETON PRECAST PLANT PRAMBON)

Rafi, Adam Fauzan Al (2021) MODEL TATA LETAK GUDANG BAHAN BAKU DENGAN METODE SHARED STORAGE (STUDI KASUS PERUSAHAAN BETON PRECAST PLANT PRAMBON). Skripsi thesis, UNIVERSITAS PGRI ADI BUANA SURABAYA.

[thumbnail of 1. Halaman Depan.pdf] Text
1. Halaman Depan.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (1MB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (11kB)
[thumbnail of 3. BAB 1.pdf] Text
3. BAB 1.pdf - Published Version

Download (190kB)
[thumbnail of 8. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (654kB)
Official URL: https://unipasby.ac.id/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghadapi permasalahan yang dihadapi oleh pabrik
beton terjadi di gudang bahan baku. Kurang baiknya prosedur penataan barang pada gudang
menimbulkan masalah pada gudang, sehingga gudang terkesan sempit dan kurang tertata dan
menyebabkan material digudang menjadi lama. Kondisi tata letak gudang yang tidak
berdasarkan suatu perancangan tata letak yang menyeluruh dapat menyebabkan ketidak
efisienan waktu pengambilan dan penyimpanan material serta menyulitkan karyawan gudang
bahan baku dalam menangani material atau material handling. Maka perlu merancang model
tata letak gudang bahan baku dengan menggunakan metode shared storage untuk
meminimalisasi jarak tempuh material handling. Data yang dikumpulkan oleh peneliti yaitu
dengan metode observasi, interview, lalu analisa data, yaitu jenis bahan baku apa yang paling
banyak masuk-keluar. Hasil penelitian ini adalah model tata letak menggunakan metode shared
storage memiliki total jarak tempuh yang lebih kecil dibanding model tata letak gudang bahan
baku awal. Total jarak tempuh material handling awal adalah 2.016 meter. Total jarak tempuh
material handling dengan menggunakan metode shared storage sebesar 1.221 meter. Adapun
selisihnya sebesar 795 meter dari total jarak tempuh awal. Maka dapat disimpulkan bahwa
model tata letak gudang bahan baku menggunakan metode shared storage dapat
memperpendek jarak tempuh material handling.
Kata kunci: Tata Letak Gudang, Bahan baku produksi beton, Material Handling, metode
shared storage.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Teknik Industri (TI)
Depositing User: Guruh Fitriawan PERPUS
Date Deposited: 11 Aug 2022 03:37
Last Modified: 20 Dec 2022 07:02
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/347

Actions (login required)

View Item
View Item