Pengaruh Desain, Harga, Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Helm Merk Bogo Pada Mahasiswa Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Sari, Sholikah Iman (2019) Pengaruh Desain, Harga, Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Helm Merk Bogo Pada Mahasiswa Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.

[thumbnail of 1. HALAMAN DEPAN.pdf] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (1MB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (267kB)
[thumbnail of 3. BAB 1.pdf] Text
3. BAB 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (249kB)
[thumbnail of 8. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (83kB)
[thumbnail of 9. LAMPIRAN.pdf] Text
9. LAMPIRAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (1MB)
Official URL: https://unipasby.ac.id/

Abstract

Helm merk Bogo merupakan helm standart yang modelnya cukup unik, bergaya klasik ala 70-an. Meskipun desainya cenderung berbeda dengan helm-helm pada umunya, namun helm merk Bogo sangat aman serta nyaman di gunakan, produsen helm merk Bogo juga memperhatikan kualitas produk yang dibuatnya, termasuk bahan yang digunakan, bahkan pada retro klasik, sebagian bahanya menggunakan semi kulit, menghasilkan motif dan desain yang kece. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh desain, harga, kualitas produk terhadap keputusan pembelian helm merk Bogo. Populasi dalam penelitian ini adalah 967 mahasiswa Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya . Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 96 responden. Dengan menggunakan teknik accidental sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, observasi dan dokumentasi kemudian dianalisis menggunakan uji regresi linier berganda dan uji signifikan dengan bantuan program SPSS Version 22. Hasil analisis yang dilakukan menggunakan uji t disimpulkan bahwa variabel desain tidak berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian. Dengan hasil variabel desain t-hitung sebesar 1,393 dengan nilai sig 0,167. harga dan kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian. dengan hasil variabel harga t-hitung sebesar 2,050 dengan nilai sig 0,043, kualitas produk t-hitung sebesar 6,673 dengan nilai sig 0,000. Sedangkan uji F simultan diperoleh hasil F-hitung 28,863 dengan nilai sig 0,000.
Kata Kunci: Desain, Harga, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Manajemen
Depositing User: Endah Yuni PERPUS
Date Deposited: 05 Jan 2023 07:52
Last Modified: 05 Jan 2023 07:52
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/3660

Actions (login required)

View Item
View Item