PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN KONSTRUKSI DAN BANGUNAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) 2015-2019

Oktaviana, Wahyu (2021) PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN KONSTRUKSI DAN BANGUNAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) 2015-2019. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.

[thumbnail of 1. Halaman Depan.pdf] Text
1. Halaman Depan.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (672kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (173kB)
[thumbnail of 3. BAB I.pdf] Text
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (189kB)
[thumbnail of 8. Daftar Pustaka & Lampiran.pdf] Text
8. Daftar Pustaka & Lampiran.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (3MB)
Official URL: https://unipasby.ac.id/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
profitabilitas, likuiditas, dan ukuran perusahaan secara parsial
dan simultan terhadap struktur modal perusahaan konstruksi
dan bangunan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penelitian
menggunakan metode kuantitatif. Populasi penelitian:
perusahaan-perusahaan konstruksi dan bangunan yang terdaftar
di BEI periode 2015-2019, sebanyak 22 perusahaan. Sampel
sebanyak 14 perusahaan, ditentukan dengan teknik purposive
sampling. Pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi.
Data dianalisis menggunakan uji asumsi klasik, regresi linier
berganda, uji koefisien determinasi, dan uji hipotesis (uji t dan uji
F). Nilai thitung variabel profitabilitas (-1,567) < ttabel (-1,997), sig.
(0,122) > 0,05. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat dinyatakan
bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap struktur modal
perusahaan kontruksi dan bangunan yang terdaftar di BEI
periode 2015-2019. Nilai thitung varaiabel likuiditas (-2,751) < -ttabel
(-1,997), sig. (0,008) < 0,05. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat
dinyatakan bahwa likuiditas berpengaruh terhadap struktur
modal perusahaan kontruksi dan bangunan yang terdaftar di BEI
periode 2015-2019. Nilai thitung variabel ukuran perusahaan
(2,210)>ttabel (1,997), sig. (0,031)<0,05. Berdasarkan hasil tersebut
maka dapat dinyatakan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh
terhadap struktur modal perusahaan kontruksi dan bangunan
yang terdaftar di BEI periode 2015-2019. Nilai Fhitung (6,761)>Ftabel
(2,74), sig. (0,000)<0,05. Hal ini menunjukkan bahwa profitabilitas,
likuiditas, dan ukuran perusahaan secara simultan berpengaruh
terhadap struktur modal perusahaan konstruksi dan bangunan
yang terdaftar di BEI periode 2015-2019.
Kata kunci: profitabilitas, likuiditas, ukuran perusahaan, struktur
modal

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Akuntansi
Depositing User: Bambang Hadi PERPUS
Date Deposited: 03 Nov 2022 03:11
Last Modified: 29 Nov 2022 03:27
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/1155

Actions (login required)

View Item
View Item