CHRIS, SEPVAN (2022) ANALISIS DAMPAK PERKEMBANGAN PARIWISATA TERHADAP KONDISI PEREKONOMIAN MASYARAKAT DI DESA WISATA SETULANG. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adibuana Surabaya.
1. HALAN JUDUL .pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (2MB)
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (261kB)
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (473kB)
9. DAFTAR ISI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (333kB)
Abstract
(Sepvan Chris), 2022, Analisis Dampak Perkembangan Pariwisata Terhadap Kondisi Perekonomian
Masyarakat di Desa Wisata Setulang, Tugas Akhir, Program Studi: Perencanaan Wilayah dan Kota,
Fakultas Teknik, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Dosen Pembimbing : Moch. Shofwan,
S.Pd., M.Sc.
Kegiatan pariwisata merupakan salah satu sektor yang sangat berperan dalam proses
pembangunan dan pengembangan wilayah, sektor pariwisata memiliki korelasi dan
berbagai potensi yang besar dalam mendukung sektor produktif. Salah satu daerah di
Provinsi Kalimantan Utara yang menyimpan potensi pariwisata yang menarik dan
sedang giat dalam pembangunan sektor pariwisatanya adalah Kabupaten Malinau lebih
tepatnya berada di Desa Wisata Setulang. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis
dampak perkembangan pariwisata terhadap kondisi perekonomian masyarakat di Desa
Wisata Setulang, Kecamatan Malinau Selatan Hilir, Kabupaten Malinau, Provinsi
Kalimantan Utara. Metode pengumpulan data primer dan sekunder serta menggunakan
metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik skoring dan juga metode
penelitian mix methods dengan Sequential explanatory designs untuk mengetahui
permasalahan perkembangan di sektor pariwisata, tingkat pendapatan masyarakat yang
bekerja dibidang pariwisata, tingkat kesempatan kerja masyarakat di sektor pariwisata.
Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa permasalahan yang
yang terjadi dalam perkembangan pariwisata yang terdapat di Desa Wisata Setulang
adalah belum terpenuhinya pembangunan sarana dan prasarana yang lengkap untuk
mendukung proses perkembangan pariwisata, tingkat pendapatan masyarakat yang
berkerja dibidang pariwisata sangatlah beragam atau bervariasi.Tingkat kesempatan
bekerja masyarakat yang sangatlah besar hanya saja masyarakat tidak begitu mau untuk
ikut berperan dalam bekerja dibidang pariwisata.
Kata Kunci : Dampak Perkembangan Pariwisata, Desa Wisata Setulang, Ekonomi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) |
Depositing User: | Kadek Ayu PERPUS |
Date Deposited: | 20 Oct 2022 08:03 |
Last Modified: | 24 Nov 2022 07:38 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/1179 |