NAMBUT, SAFERINUS BAHAGIA (2019) BUDAYA PESTA SEKOLAH DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PERTUMBUHAN BIDANG PENDIDIKAN TINGGI DI KABUPATEN MANGGARAI BARAT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PGRI ADIBUANA SURABAYA.
HALAMAN DEPANN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (1MB)
07 ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (178kB)
10 BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (24kB)
15 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (10kB)
Abstract
Nambut Saverinus.2018.”Budaya Pesta Sekolah dan Implikasinya Terhadap
Pertumbuhan Bidang pendidikan Tinggi di Kabupaten Manggarai Barat.”Universitas
PGRI Adi Buana Surabaya. Pembimbing. Drs. Akhmad Qomaru Zaman,M.Pd.
Kata Kunci: Budaya Pesta Sekolah Dan Implikasinya
Kebudayaan adalah karakteristik para anggota sebuah masyarakat, termasuk
peralatan teknologi, pengetahuan, cara berpikir dan bertindak yang telah terpolakan
yang dipelajari dan disebarkan serta bukan merupakan hasil pewarisan
biologis, Kebudayaan merupakan hasil ciptaan anggota masyarakat.Kebudayaan ada
untuk memenuhi berbagai aspek kehidupan masyarakat.Ia juga mengandung simbolsimbol, menyatu dan memberikan identitias kepada masyarakat yang memilikinya.
Bangsa Indonesia adalah bangsa yang sangat plural.Bangsa yang berdiri di atas
berbagai macam suku bangsa dan kebudayaan yang beragam. Di bawah
naungan Pancasila dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika, aneka ragam suku bangsa
dan budaya tersebut menjadi satu dan memperkaya khazanah kebudayaan
nasional. Sebagai hasil cipta, rasa dan karsa masyarakat Indonesia dari Sabang sampai
Merauke, kebudayaan-kebudayaan tersebut merupakan kebanggaan tersendiri bagi
bangsa Indonesia yang patut dijaga dan dilestarikan.Kebudayaan-kebudayaan tersebut
memiliki nilai-nilai positif yang berguna bagi kehidupan masyarakat tetapi selain itu juga
terdapat nilai-nilai negatif yang bisa menurunkan kualitas kehidupan masyarakat.Salah
satu kebudayaan yang dimiliki oleh Masyarakat Manggarai Barat adalah Pesta
Sekolah.budaya ini sudah menjadi bagian hidup Masyarakat Manggarai pada
umumnya sejak dulu. Dalam hal ini peneliti mau melihat lebih jelaspengaruhnya bagi
pertumbuhan pendidikan di bagian Manggarai Barat.Sebagai suatu budaya, acara pesta
sekolah telah diwariskan seecara turun temurun.Hampir setiap tahun banyak kampungkampung di kabupaten Manggarai Barat yang mengadakan acara pesta sekolah. Pesta
sekolah sendiri merupakan sebuah acara atau pesta yang dilakukan oleh suatu keluarga
dalam rangka mengumpulkan dana untuk biaya pendidikan anggota keluarganya,
biasanya anak atau saudara.
Masyarakat termotivasi untuk membuat acara pesta sekolah dan juga membuat
masyarakat selalu ingin melestarikan budaya ini.pesta sekolah yang dirasakan oleh
masyarakat desa Bulan merupakan sebuah pesta yang dibuat khusus mencari dana untuk
pendidikan. serta jalan keluar dari masalah keterbatasan dana dalam menyekolahkan
anak, Jika ditelusuri lebih dalam pesta sekolah ini sebenarnya merupakan modifikasi
dari acara wuat wa’i yang merupakan budaya lama dari masyrakat setempat. Acara wuat
wa’i ini memiliki arti tersendiri, yaitu salah satu ritus budaya untuk seseorang ketika ia
hendak keluar dari kampung halamannya entah dalam negeri maupun luar negeri untuk
mengenyam pendidikan lebih lanjut. Masyarakat menerima pesta sekolah di Desa Bulan
adalah karena kesadaran masyarakat akan kekurangan. Disini maksudnya adalah tidak
mampu membiayai anak melanjutkan studi ke perguruan tinggi sehingga orang tua
merasa sangat terbantu dengan adanya pesta sekolah. Pesta sekolah merupakan pesta
yang diadakan untuk keperluan sekolah.dengan mengadakan pesta ini, pihak
penyelenggara berharap dapat mengumpulkan sejumlah uang untuk menambah biaya
sekolah anaknya, terutama ketika akan masuk perguruan tinggi. Dengan mengadakan
pesta sekolah ini juga, dapat mengatasi kekurngan materi yang mereka alami. Alasan
saya melaksanakan pesta sekolah adalah memberikan wejangan bagi anak yang akan
melanjutkan pendidikannya dan dapat membantu meringankan beban orang tuanya
membayar biaya masuk perguruan tinggi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian
deskriptif kualitatif. Penelitiandeskriptif kualitatif adalah suatu penelitian yang
ditujukan untuk mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa, aktivitas sosial,
sikap, kepercayaan, pemikiran orang secara individual maupun kelompok. Penelitian
kualitatif bersifat induktif.peneliti membiarkan permasalahan-permasalahan muncul dari
data atau dibiarkan terbuka untuk diinterpretasi. Data dihimpun dengan pengamatan
yang saksama, mencakup deskripsi konteks yang mendetail disertai catatan-catatan
hasil wawancara yang mendalam, serta hasil analisis dokumen dan catatan-catatan
mengemukakan metodologi kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan
data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan prilaku yang
dapat diamati.
Hasil penelitian pertama, karena penelitian ingin mengungkap, menggambarkan
dan menjelaskan budaya pesta sekolah, manfaat pesta sekolah, dan implikasinya
terhadap pertumbuhan bidang pendidikan tinggi di Kabupaten Manggarai Barat.
Penelitian kualitatif mempunyai dua tujuan utama yaitu, menggambarkan dan
mengungkap (to describe and explore) dan menggambarkan dan menjelaskan (to
describe and explain).
Kedua, karena pesta sekolah merupakan sebuah keunikan dari masyarakat
Manggarai khususnya masyarakat Kabupaten Manggarai Barat. Dikatakan unik
karena pesta sekolah di Manggarai Barat sudah dikawinkan dengan budaya setempat.
Metode kualitatif berusaha mengungkap keunikan yang terdapat pada individu,
kelompok, masyarakat atau organisasi dalam kehidupan sehari-hari secara menyeluruh,
rinci, dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.
Ketiga, karena hasil penelitian ini akan dilaporkan secara dekriptif bahwa
penelitian deskriptif dapat dilaporkan secara deskriptif.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AS Academies and learned societies (General) H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) L Education > LA History of education L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora (FISH) > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) |
Depositing User: | Ilham Komarudin PERPUS |
Date Deposited: | 23 Nov 2022 06:24 |
Last Modified: | 23 Nov 2022 06:24 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/1625 |