Rahmaniasari, Dinda (2020) Pengaruh Media Tumbuh Cacing Terhadap Kualitas Limbah Domestik Menggunakan Teknologi Vermi-Biofilter Dan Tanaman Echinodorus Palaefolius. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adibuana Surabaya.
1. Halaman Depan.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (2MB)
2. Abstrak.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (44kB)
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (336kB)
Daftar Pustaka dan Lampiran.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (1MB)
Abstract
Limbah akan menimbulkan permasalahan jika terakumulasi dalam skala besar, hal
tersebut dapat terjadi dikarenakan alam tidak mampu menguraikan kembali zat-zat
yang terkadung dalam limbah, sehingga atas dasar permasalahan tersebut perlu
adanya sebuah teknologi tepat guna yang berbiaya murah. Salah satu upaya yang
dapat dilakukan untuk mengolah limbah domestik yaitu penggabungan teknologi
vermikompos, biofilter dan wetland, yaitu teknologi vermi-biofilter. Penelitian ini
akan mengkaji pengaruh media tumbuh cacing dan tanaman Echinodorus Palaefolius
dalam teknologi vermi-biofilter terhadap penurunan kadar BOD, COD, dan fosfat
yang terkandung dalam limbah cair domestik. Pada penelitian kali ini menggunakan 2
reaktor, dengan ukuran 59 cm x 38 cm x 29 cm dan volume 65 L, serta variasi
komposisi media tumbuh cacing yang digunakan yaitu pada reaktor 1 menggunakan
komposisi media cacing: tanah dan sabut kelapa dengan perbandingan 3:1, pada
reaktor ke 2 menggunakan komposisi media tumbuh cacing: kompos dan sayuran
busuk dengan perbandingan 3:1. Komposisi pada media biofilter terdiri atas, kerikil,
pasir kuarsa, dan sabut kelapa. Sampel yang digunakan bersumber dari air limbah
domestik di Jl. Karangrejo Sawah 3, Wonokromo, Surabaya. Penelitian ini akan
dilakukan selama 15 hari dengan pengambilan sampel air hasil olahan yaitu pada hari
ke 3, 6, 9, 12, 15. Setelah dilakukan peneltitian didapatkan hasil bahwa metode ini
lebih efektif untuk menurunkan beban pencemar BOD, COD dan Fosfat pada limbah
cair domestik. Hal ini dibuktikan dengan Nilai efisiesni penurunan kadar BOD, COD,
dan fosfat Hasil dari pengolahan air limbah domestik diperoleh nilai BOD pada
reaktor A 84,25% dan reaktor B 86,5%, nilai COD pada reaktor A 79,48% dan pada
reaktor B 83,48% dan Fosfat pada reaktor A 83,49% dan pada reaktor B 88,25%
Kata Kunci: Air limbah domestik, BOD, COD, Fosfat, Vermi-biofilter
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Teknik Lingkungan (TL) |
Depositing User: | Kadek Ayu PERPUS |
Date Deposited: | 02 Dec 2022 06:59 |
Last Modified: | 20 Dec 2022 12:23 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/2116 |