Susilowati, Susilowati (2012) PENGGUNAAN DAUN DAN BUAH MENGKUDU (MORINDACITRIFOLIA) UNTUK MENGATASI KERONTOKAN RAMBUT. Seminar Nasional Boga, Busana, Rias (BOSARIS) IV, 4. pp. 44-54. ISSN 978-979-028-559-0
3. Penggunaan daun dan buah mengkudu (morinda citrifolia)[1].pdf - Published Version
Download (271kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan jumlah ekstrak campuran daun dan buah mengkudu dapat mengurangi kerontokan rambut dan untuk mencari kompisisi campuran ekstrak dan daun dan buah mengkudu yang dapat mengurangi lebih banyak kerontokan rambut. Penelitian ini termasuk jenis penelitian eksperimen, dengan tahapan sebagai berikut: Uji coba pembuatan ekstrak daun dan buah mengkudu menjadi tonic tradisional mengatasi kerontokan rambut dengan komposisi ekstrak daun dan buah mengkudu a. 250 gr Daun mengkudu 250 cc ekstrak buah mengkudu, b. 750 gr daun mengkudu 250 cc ekstrak buah mengkudu. Data dianalisis dengan statistika inferensial dengan rumus uji T dua sampel berpasangan dengan software SPSS dengan hasil dengan ramuan I dan ramuan II diperoleh thitung = -2,779 dan ttabel = -2,447 sehingga thitung>ttabel, sesuai dengan kriteria penolakan H0 dirumuskan rata-rata rambut yang rontok dengan memakai ramuan I lebih besar atau sama dengan rata-rata memakai ramuan II ditolak, dengan demikian H1 yang dirumuskan rata-rata rambut yang rontok dengan menggunakan ramuan I lebih sedikit atau kecil dari pada yang menggunakan ramuan II diterima secara signifikan dengan a 5%. Ramuan I dengan komposisi 250 gr daun mengkudu dengan 250 cc sari buah mengkudu lebih efektif mengatasi kerontokan rambut.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Buah Mengkudu, Kerontokan Rambut |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan Vokasional Kesejahteraan Keluarga |
Depositing User: | Dr Susilowati susilowati |
Date Deposited: | 20 Nov 2023 02:39 |
Last Modified: | 20 Nov 2023 02:39 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/7053 |