SAKA, AMATUS (2021) PENGARUH KUNJUNGAN WISATAWAN TERHADAP PENDAPATAN PERKAPITA DARI BIDANG AKOMODASI DAN RESTORAN DI KABUPATEN MANGGARAI BARAT. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adibuana Surabaya.
1. HALAMAN DEPAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (288kB)
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (7kB)
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (483kB)
9. DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (608kB)
Abstract
(Amatus Saka), 2021, Pengaruh Jumlah Kunjungan Wisatawan Terhadap Pendapatan
Perkapita Dari Sektor Akomodasi Dan Restoran Di Kabupaten Manggarai Barat, Tugas
Akhir, Program Studi: Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota, Universitas PGRI Adi
Buana Surabaya, Dosen Pembimbing: Anak Agung Sagung Alit Widyastuty, S.T., M.T.
Kabupaten Manggarai Barat khususnya Laboan Bajo termasuk Kawasan Prioritas
Pengembangan Pariwisata Nasional. Potensi wisata yang tersedia berupa wisata, budaya
dan geologi. Kontribusi sektor akomodasi 5 tahun terakhir rata-rata 0,7% per tahun dengan
jumlah akomodasi pada Tahun 2018 meningkat 27%. Tujuan penelitian adalah mengetahui
pertumbuhan jumlah kunjungan wisatawan, pertumbuhan pendapatan perkapita lima tahun
terakhir di bidang akomodasi dan restoran, dan pengaruh jumlah kunjungan wisatawan
terhadap pendapatan perkapita dari sektor akomodasi dan restoran. Metode yang digunakan
adalah deskriptif kuantitatif dengan tekninik analisis LQ, tingkat pertumbuhan kunjungan
wisatawan, tingkat pertumbuhan pendapatan perkapita, dan analisis regresi linear.
Berdasarkan hasil analisis, koefisien LQ yang ditunjukan oleh sektor Penyediaan
Akomodasi Makan dan Minum adalah sebesar 1,01. Yang mana artinya adalah LQ>1.
Maka dikatakan sektor ini merupakan sektor basis. Berdasarkan hasil analisis tingkat
pertumbuhan kunjungan wisatawan mengalami naik turun secara linear pertahunnya mulai
dari tahun 2014-2015 sebesar 10%, mengalami kenaikan 2015-2016 sebesar 27%, ditahu
2016-2017 mengalami penurunan sebesar 9% dan tahun 2017-2018 menglmai peningkatan
yang singnifikan sebesar 23%. sedangkan hasil analisis tingkat pertumbuhan pendapatan
perkapita mengalami kenaikan setiap tahunnya, mulai dari tahun 2014-2015 sebesar 7%,
di tahun 2015-2016 sebesar 12%, pada tahun 2016-2017 sebesar 13% dan 2017-2018
sebesar 13%. dari sector akomodasi dan restoran Hasil analisis regresi linear menunjukan
hipotesis H0 ditolak H1 diterima, yang berarti kedua variabel tersebut yakni jumlah
kunjungan wisatawan dan pendapatan perkapita dari sector akomodasi dan restoran
pengaruh secara signifikan dengan nilai 0,05 < 0,003.
Kata kunci : akomodasi dan restoran, Kunjungan Wisatawan, Pendapatan Perkapita
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) T Technology > TH Building construction |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) |
Depositing User: | Kadek Ayu PERPUS |
Date Deposited: | 10 Aug 2022 07:04 |
Last Modified: | 22 Nov 2022 04:58 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/331 |