PENGARUH LATIHAN TENDANGAN MENGGUNAKAN KAKI DALAM DAN PUNGGUNG KAKI PENUH TERHADAP KETEPATAN SHOOTING KE GAWANG PADA SSB JATI KENONGO

Hafid, Nur Muhammad (2021) PENGARUH LATIHAN TENDANGAN MENGGUNAKAN KAKI DALAM DAN PUNGGUNG KAKI PENUH TERHADAP KETEPATAN SHOOTING KE GAWANG PADA SSB JATI KENONGO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PGRI ADIBUANA SURABAYA.

[thumbnail of 1. HALAMAN DEPAN.pdf] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf - Updated Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (756kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (134kB)
[thumbnail of 3. BAB I.pdf] Text
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (402kB)
[thumbnail of 8. DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf] Text
8. DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (645kB)
Official URL: https://unipasby.ac.id/

Abstract

Hafid, Nur Muhammad. Pengaruh Latihan Tendangan Menggunakan Kaki Dalam Dan Punggung Kaki Penuh
Terhadap Ketepatan Shooting Ke Gawang Pada SSB Jati Kenongo. Skripsi. Program Studi Pendidikan Jasmani.
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Pembimbing (1) Dr. Hayati,dr., M.Kes
Kata kunci : kaki bagian dalam, punggung kaki penuh, ketepatan shooting
Bermain sepakbola tujuan utamanya adalah untuk mencari kemenangan, kemenangan itu dapat terjadi
apabila salah satu tim lebih banyak memasukkan gol ke gawang lawan. Oleh karena itu, semua pemainnya harus
menguasai tendangan bola dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan tendangan
menggunakan kaki bagian dalam dan punggung kaki penuh terhadap ketepatan shooting ke gawang. Sebagai upaya
untuk mengetahui hal tersebut tes ketepatan shooting dapat dilakukan pada pemain Sepakbola Jati Kenongo.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental. Data yang dibutuhkan pada penelitian ini diperoleh
dengan menggunakan desain penelitian pre-test dan post-test group. Sampel pemain SSB Jati Kenongo dibawah
16 tahun berjumlah 20 orang kemudian dibagi menjadi dua kelompok (eksperimen I dan eksperimen II) secara
matched-pair dengan rumus “ABBA”. Variabel penelitian terdiri dari variabel bebas yaitu shooting kaki dalam
dan shooting punggung kaki penuh serta variabel terkait yaitu ketepatan shooting ke gawang.
Analisis data dilakukan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis. Hasil penelitian yaitu (1) terdapat
perbedaaan kemampuan ketepatan shooting ke gawang sebelum dan sesudah diberikan pelatihan shooting dengan
kaki bagian dalam karena nilai rata-rata hasil eksperimen I pada pre-test 22,90 > post-test 14,00 (2) tidak terdapat
perbedaaan kemampuan ketepatan shooting ke gawang sebelum dan sesudah diberikan pelatihan shooting dengan
punggung kaki penuh karena nilai Sig(2-tailed) = 0.000 <  0,05 (3) Latihan tendangan menggunakan kaki dalam
lebih baik dari pada tendangan menggunakan punggung kaki penuh terhadap ketepatan shooting ke gawang.
Saran yang dapat diberikan bagi pelatih untuk memberikan latihan shooting yang bervariasi lagi sebagai
upaya untuk mengurangi kejenuhan latihan, dan untuk para pelatih sepak bola dalam meningkatkan ketepatan
shooting ke gawang dapat mengunakan latihan shooting dengan kaki bagian dalam dengan beberapa variasi latihan
shooting

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Pedagogi dan Psikologi (FPP) > Pendidikan Jasmani (PenJas)
Depositing User: Ilham Komarudin PERPUS
Date Deposited: 19 Aug 2022 07:19
Last Modified: 11 Nov 2022 08:42
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/543

Actions (login required)

View Item
View Item