MUTI, SITI NURMUTHI'AH (2023) PERBANDINGAN PENGGUNAAN NAIL POLISH DAN NAIL GEL PADA HASIL JADI NAIL ART TEMA LAUTAN BIRU. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.
(1) HALAMAN DEPAN.pdf
Download (1MB)
(2) ABSTRAK.pdf
Download (153kB)
(3) BAB I.pdf
Download (169kB)
(8) DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (138kB)
(9) LAMPIRAN.pdf
Download (3MB)
Abstract
ABSTRAK
Siti Nurmuthi’ah, 2023, Perbandingan Penggunaan Nail Polish dan Nail Gel Pada Hasil Jadi Nair Art Tema Lautan Biru, Skripsi, Program Studi : Pendidikan Vokasional Kesejahteraan Keluarga, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, Dosen Pembimbing : dr. Ria Andriani Mukti, M.Si.
Kuku merupakan bagian tubuh penopang yang berfungsi melindungi ujung jari. Mempercantik kuku dengan nail art bisa menggunakan nail polish atau nail gel. Tujuan penelitian adalah mengetahu hasil jadi nail art tema lautan biru dilihat dari kesesuaian,kerataan,kerapian dan kesukaan menggunakan nail polish dan nail gel. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen sungguhan (True Eksperimen Desighn) dengan analisis statistik kuantitatif. Variabel bebas dalam penelitian ini perbandingan nail polish dan nail gel. Variable terikat dalam penelitian ini adalah hasil jad nail art. Variable kontrol dalam penelitian ini adalah merek,alat,warna dan aksesoris yang digunakan. Metode analisis data dalam peneletian ini menggunakan uji independent sampel t test dengan bantuan SPSS 22. Hasil analisis data menunjukkan nilai-t signifikan (p = 0,000< 0,05) maka Ho ditolak dan Ha diterima jadi dapat disimpulakan ada pengaruh perbedaan antara nail polish dan nail gel pada hasil jadi nail art ditinjau dari segi kesesuaian, kerapian, kerataan dan kesukaan panelis. Hasil penelitian menunjukkan kesesuaian desain dengan hasil jadi nail art menggunakan nail polish mendapatkan hasil rata-rata 13,2 dan nail gel mendapatkan rata-rata 19,8. nail gel mendapatkan hasil kerataan yang lebih unggul dibandingkan nail polish, yaitu memperolehh hasil sebesar 21,6 dan nail polish mendapatkan rata-rata 13,2.nail gel mendapatkan hasil kerapian yang lebih unggul di bandingkan nail polish, yaitu memperoleh hasil sebesar 21,3. Dari aspek kesesuaian desain dengan hasil jadi nail art, nail polish memperoleh rata-rata hasil 13,2 dan nail gel mendapatkan nilai rata-rata 19,8 hal ini jelas terlihat bahwa penggunaan nail gel mendapatkan hasil yang tinggi untuk segi kesukaan panelis.
Kata kunci: nail art, nail gel dan nail polish
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan Vokasional Kesejahteraan Keluarga |
Depositing User: | Ms. Siti Nurmuthiah Muti |
Date Deposited: | 30 Aug 2023 06:48 |
Last Modified: | 02 Jul 2024 08:16 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/5067 |