WIDODO, ANANDA TRISNANING (2022) PENERAPAN KONSEP ZERO WASTE DALAM PEMBUATAN GAUN HIDE AND SEEK (KAKURENBO) PATTERN MAGIC. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.
1. HALAMAN DEPAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (1MB)
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (225kB)
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (351kB)
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.
Download (449kB)
Abstract
Ananda Trisnaning Widodo, 2022, Penerapan Konsep Zero Waste Dalam
Pembuatan Gaun Hide And Seek (Kakurenbo) Pattern Magic, Skripsi, Program
studi : Pendidikan Vokasional Kesejahteraan Keluarga Fakultas Teknik Universitas
PGRI Adi Buana Surabaya, Dosen Pembimbing : Dr. Atiqoh, M.Pd.
Seiring berkembangnya dunia fashion, tentunya menjadi tantangan tersendiri untuk
menciptakan desain gaun yang mewah dan elegan namun tidak meninggalkan atau
menyisakan banyak kain dalam proses pembuatannya. Tujuan dari penelitian ini
adalah menerapkan konsep Zero Waste pada Pattern Magic dalam pembuatan gaun
Hide and Seek (Kakurenbo) sehingga tidak banyak menghasilkan limbah potongan
kain saat proses produksi namun tetap tidak menghilangkan karakteristik desain
gaun tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif
dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa eksperimen, dokumentasi
dan angket. Dari eksperimen yang dilakukan didapatkan bahwa gaun hide and seek
(kakurenbo) pattern magic dapat dibuat dengan menerapkan konsep zero waste.
Sebanyak 65 responden yang terdiri atas 5 responden ahli dan 60 mahasiswa putri
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya diperoleh hasil penelitian yang digunakan
untuk mengetahui respon terhadap gaun hide and seek (kakurenbo) pattern magic
dengan menerapkan konsep zero waste. Dari kelima aspek didapatkan 37,5%
mahasiswi dan 56 % responden ahli menunjukkan respon yang sangat baik terhadap
gaun hide and seek (kakurenbo) pattern magic dengan menerapkan konsep zero
waste, 48, 4% mahasiswi dan 18,8 responden ahli menunjukkan respon yang baik
terhadap gaun hide and seek (kakurenbo) pattern magic dengan menerapkan konsep
zero waste, 11% mahasiswi dan 21,2 responden ahli menunjukkan respon yang
cukup baik terhadap gaun hide and seek (kakurenbo) pattern magic dengan
menerapkan konsep zero waste, 2,43 % mahasiswi dan 2% responden ahli
menunjukkan respon yang kurang baik terhadap gaun hide and seek (kakurenbo)
pattern magic dengan menerapkan konsep zero waste serta 0,66% mahasiswi dan
2% responden ahli menunjukkan respon yang tidak baik terhadap gaun hide and
seek (kakurenbo) pattern magic dengan menerapkan konsep zero waste
Kata kunci : Limbah kain, Zero Waste, Pattern Magic, Gaun Hide And Seek
(Kakurenbo).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR T Technology > TT Handicrafts Arts and crafts |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan Vokasional Kesejahteraan Keluarga |
Depositing User: | Ilham Komarudin PERPUS |
Date Deposited: | 29 Nov 2022 03:55 |
Last Modified: | 29 Nov 2022 03:55 |
URI: | https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/1874 |