PENGARUH TRANSPARANSI LAPORAN KEUANGAN, AKUNTABILITAS, PENGELOLAAN DANA, DAN RELIGIUSITAS MUZAKKI TERHADAP TINGKAT KEPERCAYAAN MUZAKKI UNTUK MEMBAYAR ZAKAT DI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL KOTA SURABAYA

Ivana, Talitha Salma Saphira (2023) PENGARUH TRANSPARANSI LAPORAN KEUANGAN, AKUNTABILITAS, PENGELOLAAN DANA, DAN RELIGIUSITAS MUZAKKI TERHADAP TINGKAT KEPERCAYAAN MUZAKKI UNTUK MEMBAYAR ZAKAT DI BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas PGRI Adi Buana Surabaya.

[thumbnail of 1. HALAMAN DEPAN.pdf] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf

Download (385kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (211kB)
[thumbnail of 3. BAB I.pdf] Text
3. BAB I.pdf

Download (200kB)
[thumbnail of 8. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
8. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (312kB)
[thumbnail of 9. LAMPIRAN.pdf] Text
9. LAMPIRAN.pdf

Download (618kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
transparansi laporan keuangan, akuntabilitas, pengelolaan dana,dan religiusitas muzakki terhadap tingkat kepercayaan muzakki untuk membayar zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kota Surabaya. Penelitian ini menggunakan populasi 2.000 Para Muzakki. Metode pengambilan sampel dengan metode accidental sampling dengan menyebarkan kuesioner kepada 95 Muzakki. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji instrument data, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji t, uji F, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menyatakan transparansi laporan keuangan, akuntabilitas dan pengelolaan dana berpengaruh signifikan terhadap tingkat kepercayaan muzakki untuk membayar zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kota Surabaya. Sedangkan religiusitas muzakki tidak berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan muzakki untuk membayar zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kota Surabaya. Transparansi Laporan keuangan, akuntabilitas, pengelolaan dana dan religiusitas muzakki berpengaruh secara simultan terhadap tingkat kepercayaan muzakki untuk membayar zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kota Surabaya.
Kata Kunci : Transparansi, Akuntabilitas, Pengelolaan, Religiusitas, Kepercayaan Muzakki

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HG Finance
H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Akuntansi S1
Depositing User: Mrs. Talitha Salma Saphira Ivana
Date Deposited: 23 Jul 2024 08:27
Last Modified: 23 Jul 2024 08:27
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/4969

Actions (login required)

View Item
View Item