PENGARUH PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MERIAS WAJAH KARAKTER TUA SISWA TKKR KELAS XII DI SMKN 1 SOOKO MOJOKERTO

KARTIKA NASTITI, NIKITA (2023) PENGARUH PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR MERIAS WAJAH KARAKTER TUA SISWA TKKR KELAS XII DI SMKN 1 SOOKO MOJOKERTO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PGRI ADI BUANA SURABAYA.

[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (128kB)
[thumbnail of 4. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
4. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (262kB)
[thumbnail of 1. HALAMAN JUDUL 2.pdf] Text
1. HALAMAN JUDUL 2.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 3. BAB I-1.pdf] Text
3. BAB I-1.pdf

Download (318kB)
[thumbnail of 5. LAMPIRAN (pdf.io).pdf] Text
5. LAMPIRAN (pdf.io).pdf

Download (5MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini : 1) Untuk menjelaskan pengaruh penerapan model Discovery Learning terhadap hasil belajar Belajar Merias Wajah Karakter Tua. 2) Untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar siswa pada materi merias wajah orang tua yang diajarkan dengan model discovery learning. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan jenis eksperimen quasi desain dua grup di Sekolah SMKN 1 Sooko. Teknik pengumpulan data menggunakan instrument tes, analisis data menggunakan statistik deskriptif, uji coba prasyarat analisis dan terakhir adalah pengujian hipotesis dengan uji t. Populasi sebanyak 33 siswa dengan teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh sehinga 33 siswa dijadikan sampel. Waktu penelitian ini dilakukan pada bulan januari hingga maret 2023. Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1) Terdapat pengaruh penerapan model Discovery Learning terhadap hasil belajar Belajar Merias Wajah Karakter Tua. Pengujian hipotesis menunjukan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima karena Sig (2-tailed) < α atau (0,000 < 0,05). Artinya terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik yang signifikan antara kelas yang di ajar dengan menggunakan model pembelajaran Discovery Learning dan kelas yang tidak diajar menggunakan model pembelajaran pada hasil belajar Merias Wajah Karakter Tua Siswa TKKR Kelas XII Di SMKN 1 Sooko Mojokerto. 2) Terdapat peningkatan hasil belajar siswa menggunakan model discovery learning semakin meningkat dan semakin bagus. Berdasarkan temuan tersebut penggunaan model Discovery Learning sangat direkomendasikan untuk meningkatkan hasil Belajar Merias Wajah Karakter Tua di Sekolah SMKN. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi rujukan bagi guru SMK untuk menerapkan model pembelajaran discovery learning.
Kata kunci : Pembelajaran Discovery Learning, Hasil Belajar, Karakter Wajah Tua

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Depositing User: Spd. Nikita Kartika Nastiti
Date Deposited: 02 Jul 2024 07:14
Last Modified: 02 Jul 2024 07:14
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/5481

Actions (login required)

View Item
View Item