PENGARUH PENDEKATAN REALITA DALAM KONSELING KELOMPOK UNTUK MENINGKATKANKEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 WONOAYU

RACHMAWATI, AYU INDAH (2019) PENGARUH PENDEKATAN REALITA DALAM KONSELING KELOMPOK UNTUK MENINGKATKANKEMAMPUAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 WONOAYU. Skripsi thesis, Universitas PGRI ADI BUANA Surabaya.

[thumbnail of 1. HALAMAN DEPAN.pdf] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (681kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK.pdf] Text
2. ABSTRAK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (166kB)
[thumbnail of 3. BAB I.pdf] Text
3. BAB I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (302kB)
[thumbnail of 8. DAFTAR PUSTAKA & LAMPIRAN.pdf] Text
8. DAFTAR PUSTAKA & LAMPIRAN.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution No Derivatives.

Download (2MB)
Official URL: https://unipasby.ac.id/

Abstract

Rachmawati, Ayu Indah. 2019. Pengaruh Pendekatan Realita
dalam Konseling Kelompok untuk Meningkatkan
Kemampuan Komunikasi Interpersonal Siswa Kelas
VIII SMP Negeri 1 Wonoayu. Jurusan Bimbingan dan
Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Pembimbing:
Drs. Sutijono, M.M.
Kata Kunci : Pendekatan Realita, Konseling Kelompok,
Kemampuan Komunikasi Interpersonal.
Komunikasi Interpersonal merupakan suatu proses
penyampaian informasi yang dilakukan oleh dua orang atau lebih
secara tatap muka, yang diharapkan seseorang tersebut menangkap
reaksi orang lain secara langsung baik verbal maupun nonverbal.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui signifikansi pengaruh
pendekatan realita dalam konseling kelompok untuk meningkatkan
kemampuan komunikasi interpersonal siswa kelas VIII SMP Negeri
1 Wonoayu.
Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian PreEksperimental One Group Pretest-Posttest Design. Populasi yang
diambil adalah para siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Wonoayu yang
berjumlah 291 siswa, dari populasi itu diambil sampel penelitian 7
orang siswa dengan menggunakan teknik Purposive Sample,
pemilihan sampel ini dipilih berdasarkan pada hasil skor kemampuan
komunikasi interpersonal siswa yang rendah melalui pengisian skala
pengkuran kemampuan komunikasi interpersonal siswa.
Metode pengumpulan data menggunakan skala pengukuran
yang telah dilakukan uji validitas butir dan uji reliabilitas AlphaCronbach. Hasil uji validitas butir skala pengukuran kemampuan
komunikasi interpersonal siswa. Berdasarkan hasil dari uji Wilcoxon
perhitungan diperoleh Asymp. Sig = 0,018. Perbandingan Asymp.
Sig = 0,018 < α = 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya
adalah terdapat pengaruh yang signifikan pada penggunaan
pendekatan realita dalam konseling kelompok untuk meningkatkan
kemampuan komunikasi interpersonal siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
H Social Sciences > HM Sociology
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pedagogi dan Psikologi (FPP) > Bimbingan Dan Konseling (BK)
Depositing User: Kadek Ayu PERPUS
Date Deposited: 23 Sep 2022 03:04
Last Modified: 24 Nov 2022 07:27
URI: https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/816

Actions (login required)

View Item
View Item